IAIN-LPM FatsOeN - Selasa (24/2/22) Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon melaksanakan acara wisuda ke-24 yang dilaksanakan di Hotel Swiss-Belhotel Cirebon. Pelaksanaan wisuda diikuti oleh wisudawan dari Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD), Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) serta Pascasarjana.
Dalam pelaksanaan wisuda yang dilaksanakan kali ini, keluarga wisudawan tersebar di beberapa tempat. Salah satunya yg cukup padat yakni di area parkiran 6A hotel tersebut.
Merujuk dari salah satu keluarga wisudawan, mereka mengaku bahwa tidak tahu kalau pihak keluarga tidak diperbolehkan masuk untuk menyaksikan prosesi wisuda.
"Pertama saya tidak tahu, dulu saya pernah wisuda didampingi oleh orang tua. Tapi tidak tahu sekarang, mungkin karena masih Covid, akhirnya keluarga atau orang tua tidak boleh masuk," ujar kerabat dari salah satu wisudawan.
Sama halnya dengan tahun lalu, acara wisuda tahun ini yang diperbolehkan masuk hanya wisudawan saja. Sementara itu, keluarga wisudawan memilih untuk menunggu di area parkir hotel karena tidak diberikan akses untuk menyaksikan prosesi wisuda anak-anak mereka.
Terlepas dari masalah tersebut, keluarga wisudawan tetap merasa bangga dan berharap ilmu yang selama ini diraih dapat bermanfaat bagi semua masyarakat.
"Harapan sebagai tantenya, dengan ponakan yang sudah wisuda dengan menyandang gelar 'S' di belakangnya. Mudah-mudahan ilmunya bisa bermanfaat untuk dirinya dan semua masyarakat," ujarnya.
Selanjutnya, salah satu tunangan wisudawan yang menghadiri acara wisuda juga turut memberikan harapannya bagi tunangannya yang baru saja wisuda.
"Semoga dilancarkan segalanya untuk menata masa depan, karena setelah ini perjuangannya masih ada," ujarnya.
Di samping itu, meskipun keluarga atau orang tua wisudawan tidak hadir secara langsung di tempat prosesi wisuda, pihak IAIN Syekh Nurjati Cirebon melalui surat edaran Pelaksanaan Wisuda ke XXIV Tahun 2022 No.2217 /in.08/B/PP.00.9/05/2022 , mengumumkan bahwa prosesi wisuda disiarkan secara streaming melalui kanal YouTube Official IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Sehingga, keluarga wisudawan masih dapat menyaksikan prosesi wisuda secara online.
Penulis: Dea Mariyana/ Pengurus LPM FatsOeN
Reporter : Puan Nurshinta Mahardika/Anggota Magang LPM FatsOeN
Editor : Wiyanti Aisyah/Pengurus LPM FatsOeN
Posting Komentar