(Dok. Tim LPM FatsOeN) |
LPM FatsOeN, Cirebon - Jumat, 24 September 2021, Aliansi Mahasiswa Pro Petani mengadakan Aksi untuk memperingati Hari Tani Nasional, Aksi ini dilakukan tepat di depan Tugu Proklamasi Kota Cirebon.
Salah satu mahasiswa yang mengikuti Aksi, Muhammad Jefri mengatakan aksi ini dilakukan atas dasar kepedulian para Mahasiswa terhadap nasib petani serta belum terwujudnya reforma agraria oleh pemerintah. Ia juga mengatakan bahwa Aksi Peringatan Hari Tani Nasional ini dilakukan secara rutin di setiap tahun.
Hari Tani Nasional ini diperingati setiap tanggal 24 September yang juga bertepatan dengan lahirnya Undang Undang Pokok Agraria (UUPA) 1960, yang bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup para petani.
Aksi Peringatan Hari Tani ini berjalan dengan damai dan tertib dengan pengawasan aparat setempat.
Reporter : Fahmi Labibinajib, Zulva Azhar
Penulis: Fahmi Labibinajib, Zulva Azhar
Posting Komentar